Minggu, 24 Oktober 2010

LAYANAN STUDENT SITE GUNADARMA

STUDENTSITE adalah fasilitas berbasis web yang diperuntukkan bagi semua mahasiswa Universitas Gunadarma yang masih aktif. Dengan adanya fasilitas ini, para mahasiswa Universitas Gunadarma dapat berkolaborasi dan saling mendapatkan informasi antar civitas akademik Universitas Gunadarma.
STUDENTSITE melakukan launching pertamanya pada tanggal 23 November 2006. Hanya dalam waktu seminggu sesudah kegiatan sosialisasi di Auditorium Universitas Gunadarma, jumlah mahasiswa yang telah mempergunakan dan mengakses fasilitas terbaru STUDENTSITE hingga mencapai lebih dari 500 orang.
STUDENTSITE selain itu juga dapat memantau segala berita akademis yang bersumber dari BAAK .Didalam fasilitas ini mahasiswa bisa mempergunakan fitur-fitur menarik yang ada dalam STUDENTSITE yakni antara lain :
1. LOCKER
Seperti Locker pada umumnya yang bisa menyimpan berbagai barang milik pribadi , fitur ini juga menyimpan pesan dari dosen yang bersangkutan yang bisa dilihat dalam Lecture Message. Selain itu juga bisa melihat Jadwal Kuliah, Jadwal Ujian, Rangkuman Nilai dan masih banyak lagi.
2. ADDRESS BOOK
Dapat dimanfaatkan untuk mengelola alamat-alamat e-mail kolega dari mahasiswa yang bersangkutan.
3. CALENDAR
Dapat digunakan mahasiswa untuk mengatur jadwal hariannya seperti layaknya sebuah agenda.
4. FILE MANAGER
Dapat dipergunakan untuk mengelola serta menyimpan semua file-file dokumen.
5. FORUM
Dapat digunakan untuk berkomunikasi dan bertukar pikiran antar mahasiswa mengenai suatu topik yang hangat diperbincangkan dengan rekan-rekannya.


6. POLLS
Masih bersangkutan dengan Forum, fitur ini dapat digunakan untuk mengeluarkan dan mengetahui segala macam pendapat mengenai sebuah topik, peristiwa, maupun fenomena yang terjadi.
7. E-MAIL
Fasilitas e-mail ini mempunyai kapasitas sebesar 100 MB yang dapat digunakan untuk mengatur aktivitas surat menyurat elektroniknya.antara lain yang sudah umum yakni filtering, managing, folder, deleting dan lainnya.
8. BOOKMARK
Dapat dipergunakan untuk mencari informasi melalui internet, terutama jika mahasiswa memiliki situs favorit yang sering dikunjungi.
Dengan adanya fasilitas ini para mahasiswa Universitas Gunadarma dapat lebih praktis dan fleksibel dalam megatur segala aktivitas perkuliahannya. Ayo untuk semua para mahasiswa Universitas Gunadarma untuk segera mengakses fasilitas terbaru ini dan jangan sampai tidak menggunakannya.
Sumber :
-http://.gunadarma.ac.id
-http://studentsite.gunadarma.ac.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar